Sambang Kamtibmas, Aipda Majudin Himbau Warga Kadu Jaya Waspada Pencurian

    Sambang Kamtibmas, Aipda Majudin Himbau Warga Kadu Jaya Waspada Pencurian

    TANGSEL - Bhabinkamtibmas Desa Kadu Jaya, Polsek Curug, Aipda Majudin melaksanakan sambang di Kampung Cisereh, RT 02/07, Desa Kadu Jaya, Kecamatan Curug, Sabtu, 29 Juni 2024. Dalam kesempatan tersebut, Aipda Majudin bertemu dengan Bapak Solikin dan beberapa warga lainnya untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas yang penting.

    Dalam pertemuan itu, Aipda Majudin mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi kejahatan, khususnya pencurian kendaraan bermotor. Beliau menganjurkan agar warga menggunakan kunci ganda pada kendaraannya serta memarkirkan kendaraan di tempat yang aman untuk mencegah terjadinya tindak pencurian. Pesan ini disampaikan mengingat maraknya kasus pencurian kendaraan bermotor yang terjadi belakangan ini.

    Selain itu, Aipda Majudin juga memberikan himbauan khusus kepada para orang tua yang memiliki anak remaja. Beliau mengingatkan agar para orang tua selalu memperhatikan keberadaan anak-anak mereka, terutama pada larut malam, untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Himbauan ini diharapkan dapat membantu menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan Desa Kadu Jaya. (Hendi)

    tangerang
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Legok Gelar Pembagian Bantuan Sembako...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas dan Babinsa Hadiri Pengukuhan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Polda Metro Jaya Gelar Doa Bersama Guna Menciptakan Pilkada Jakarta Aman dan Damai
    Polsek Legok Giatkan Program Cetar di Tengah Warga Cluster Mutiara
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami